Home

Pemurni Udara Mobil

Hirup udara segar dan sehat di dalam mobil

Pemurni udara mobil Philips GoPure menghilangkan alergen, bakteri yang ada di udara, debu, asap rokok, bahan kimia yang berasal dari plastik, asap buangan, dan polutan beracun lainnya dari dalam mobil Anda. Dengan fitur otomatis dan desain ringkas berkualitas tinggi, jajaran pemurni udara yang canggih dan efisien ini akan menghilangkan partikel berbahaya dengan cepat dari udara di dalam kendaraan Anda. Hirup udara yang segar dan sehat dalam setiap perjalanan.

Pemurni udara mobil Philips GoPure memiliki sistem penyaringan udara yang canggih, efisien, dan cepat. SelectFilter Plus 3 tahap khusus miliknya mampu menghilangkan hingga 125 polutan dan gas buang berbahaya melalui lapisan HEPA dan HESA. Dengan sertifikasi khusus dari Airmid Healthgroup, teknologi SelectFilter Plus juga mampu menghilangkan hingga 90% alergen serbuk sari yang ada di udara.
Fitur pemurni udara Philips

Sensor kualitas udara real-time dan layar digital

Pahami faktor-faktor pendukung kualitas udara mobil

 

Kualitas udara di dalam mobil dapat terpolusi hingga lima kali lebih tinggi dibandingkan di luar mobil karena partikel kecil, debu, serbuk sari, gas berbahaya, virus, dan bakteri yang tetap ada di dalam mobil tanpa tersaring.

 

Polusi di dalam mobil adalah masalah yang tak disadari dan tak terlihat. Kita cenderung percaya bahwa keluarga kita terlindungi dari polusi yang ada di luar mobil saat berada di dalam mobil. Namun, kebanyakan sistem pendingin udara tidak dapat menghalangi masuknya polutan berbahaya. 

 

Sistem pemurnian udara mobil GoPure akan menyaring polutan tersebut dengan cepat dan efisien. Dengan begitu, Anda tidak perlu khawatir akan kesehatan keluarga Anda dan dapat berkendara dengan nyaman.

Ada peningkatan kesadaran dan kepedulian terhadap kualitas udara yang buruk dan dampaknya terhadap kesehatan manusia

Peningkatan alergi & asma di Tiongkok. 30% warga Jepang memiliki alergi terhadap serbuk sari.
Warga Tiongkok mengkhawatirkan bau mobil baru yang disebabkan oleh senyawa organik yang mudah menguap yang beracun.
Bakteri di udara dan bau jamur masuk melalui pendingin udara.
Kabut asap di Singapura akibat kebakaran hutan di Indonesia.
Populasi di perkotaan khawatir akan asap buang dan ozon beracun.
Asap tidak sehat yang dihasilkan oleh kendaraan bermotor dan pabrik yang umum ditemukan di India dan Tiongkok.
Philips GoPure 56113 membunuh mikroba yang ada di udara

SaniFilter Plus secara efektif menangkap 99,9% partikel superhalus yang beterbangan di udara di dalam mobil hingga ukuran 0,004 um seperti virus dan bakteri.

Produk

Aplikasi Air Matters

Kontrol kualitas udara mobil, di mana pun Anda berada

Unduh aplikasi Air Matters untuk GoPure 7101

Pertanyaan yang Sering Diajukan (FAQ)

Mengapa pemurni udara mobil Philips GoPure saya tidak dapat dioperasikan?

Pastikan perangkat sudah tersambung ke catu daya 12 V. Periksa sambungan daya dan pastikan steker sudah dicolokkan ke soket dengan benar. Pastikan penutup atas sudah ditekan ke bawah hingga terkunci. Tekan tombol daya lagi. Jika perangkat masih tidak dapat dinyalakan ulang, hubungi peritel Anda.

Mengapa sebagian mobil terus mengalirkan daya ke stopkontak 12 V saat mesinnya mati?

Agar tidak menguras baterai, pemurni udara mobil Philips GoPure akan mati secara otomatis setelah dinyalakan terus-menerus selama dua jam. Tekan tombol daya untuk menyalakan ulang perangkat.

Setelah mengganti filter, mengapa indikator penggantian filter tetap berwarna merah saat dinyalakan ulang?

Tombol daya tidak ditekan dengan benar. Ulangi langkah-langkah pengaturan ulang di bagian 5.2 Panduan Pengguna. Indikator penggantian filter akan mati jika perangkat berhasil diatur ulang.

Mengapa motor berhenti beroperasi sesaat?

Hal ini normal karena perangkat memiliki pelindung tegangan. Terkadang, suplai tegangan dari kendaraan dapat berbeda dan berfluktuasi. Dalam hal ini, perangkat akan mati secara otomatis. Sentuh tombol daya untuk menyalakan ulang perangkat.

Mengapa indikator udara sehat tetap sama dalam waktu yang lama?

Hal ini dapat menandakan kualitas udara yang stabil. Namun, hal ini juga dapat menandakan bahwa slot masuk udara terhalangi atau kotor. Pastikan udara di sekitar perangkat dapat bersirkulasi dengan baik. Nyalakan ulang perangkat. Jika masalah berlanjut, hubungi peritel Anda.

Mengapa indikator udara sehat sering berubah?

Hal ini normal dan menandakan perangkat berfungsi dengan baik. Jika kualitas udara buruk, perangkat akan melakukan proses pembersihan. Namun, indikator udara sehat menunjukkan kualitas udara di dekat perangkat. Terkadang, hal ini dapat mengakibatkan fluktuasi yang lebih sering pada kualitas udara yang ditampilkan. Biarkan pemurni udara mobil GoPure melakukan proses pembersihan. Saat udara mencapai kualitas yang baik di seluruh kabin, indikator udara sehat akan berubah menjadi warna biru sesuai deskripsi.

Mengapa indikator udara sehat menampilkan lampu berwarna biru tetapi bau masih tercium di dalam mobil?

Indikator udara sehat Philips GoPure hanya menunjukkan polusi yang berhubungan dengan debu di udara. Indikator ini tidak menunjukkan polusi bahan kimia. Meski demikian, pemurni udara mobil Philips GoPure akan menghilangkan polutan debu dan bahan kimia saat dioperasikan. Biarkan perangkat melakukan proses pembersihan. Kualitas udara akan membaik dengan cepat.

Pemurni udara mobil telah beroperasi dalam waktu yang lama, tetapi mobil baru saya terus mengeluarkan bau tak sedap. Apa penyebabnya?

Bau tak sedap di mobil baru mungkin terus dihasilkan oleh berbagai sumber. Meskipun pemurni udara mobil GoPure akan terus memurnikan udara, beberapa bau mungkin akan tetap tercium. Pemurni udara mobil GoPure akan mengurangi polutan udara secara signifikan. Untuk mempercepat proses pembersihan udara di mobil baru, Anda dapat mengaktifkan mode Mobil Baru melalui aplikasi.

Aplikasi di smartphone gagal terhubung ke pemurni udara mobil GoPure. Bagaimana cara mengatasi masalah ini?

Pastikan pemurni udara mobil GoPure terhubung ke daya dengan normal, jarak antara perangkat dan smartphone kurang dari 5 m, dan perangkat berhasil disandingkan dengan perangkat Android melalui pengaturan Bluetooth. Namun, karena banyaknya model ponsel yang menggunakan sistem Android, kami tidak menjamin semua fungsi aplikasi dapat digunakan di semua model ponsel.

Mengapa pemurni udara mobil terkadang berbunyi bising?

Pemurni udara mobil Philips GoPure memiliki 3 pengaturan kecepatan: mode cepat, otomatis, dan senyap (beberapa produk hanya memiliki mode cepat dan senyap). Dalam mode cepat, motor akan diatur ke kecepatan tinggi untuk mempercepat pemurnian udara. Anda dapat mengatur kecepatan ke mode otomatis atau senyap. Dalam mode otomatis, pemurni udara mobil GoPure akan menyesuaikan kecepatan motor secara otomatis sesuai tingkat polusi. Kecepatan dan suara motor akan berkurang secara otomatis saat kualitas udara membaik. Dalam mode senyap, pemurni udara akan diatur ke kecepatan rendah.

Temukan selengkapnya

Lampu Mobil Philips

Menjaga udara di dalam mobil tetap segar & sehat

Philips LED

Temukan jajaran aksesori LED baru kami

Pencari toko

Mengapa memilih lampu mobil Philips?