49B2U5900CH/69
Menyempurnakan produktivitas alur kerja
Sambut ruang kerja yang lebih efisien. Untuk memperlancar alur kerja sehari-hari, layar SuperWide 32:9 yang besar di monitor ini dilengkapi fitur baru berupa lampu indikator sibuk dan webcam yang dapat dimiringkan. Multitugas pun jadi lebih mudah.
See all benefitsJika Anda berhak mendapatkan keringanan PPN untuk peralatan medis, maka Anda bisa mengklaimnya untuk produk ini. Jumlah PPN akan dikurangi dari harga yang tercantum di bawah ini. Lihat detail selengkapnya nya dalam keranjang belanja Anda.
Layar LED VA Philips menggunakan teknologi penyesuaian vertikal multi-domain yang ditingkatkan yang memberikan Anda rasio kontras statis super tinggi untuk gambar ekstra jelas dan terang. Dengan pengaplikasian kantor standar yang mudah, khususnya cocok untuk foto, penelusuran web, film, game, dan aplikasi grafis yang sulit. Dengan teknologi manajemen piksel yang dioptimalkan memberikan sudut pandang ekstra luas 178/178 derajat, sehingga menghasilkan gambar yang sangat jernih.
DisplayHDR 400 bersertifikat VESA menghadirkan peningkatan signifikan dari layar SDR normal. Tidak seperti layar ‘kompatibel dengan HDR’ lainnya, DisplayHDR 400 yang sebenarnya menghasilkan kecerahan, kontras, dan warna yang menakjubkan. Dengan global dimming dan kecerahan minimum 400 nit, gambar tampak nyata dengan highlight yang menawan serta menampilkan warna hitam yang lebih pekat dan bernuansa. Hal ini menghasilkan palet warna baru yang lebih kaya untuk menghadirkan pengalaman visual yang imersif.
Sederhanakan semua periferal dari monitor ke PC menggunakan konektor USB Tipe-C docking satu kabel, termasuk untuk jaringan, output video resolusi tinggi dari PC ke monitor, dan berselancar di internet tanpa kabel jaringan tambahan, bahkan tanpa port LAN di notebook Anda. Koneksi RJ45 melalui USB-C menawarkan akses yang cepat dan aman saat dibutuhkan. Dengan kecepatan data tertinggi, Anda dapat mentransfer data dari HDD ke PC lebih cepat dari sebelumnya. Selain itu, USB-C dengan penyaluran daya bahkan memungkinkan Anda menyalakan dan mengisi daya notebook dari monitor sehingga tidak memerlukan kabel daya tambahan.
Tidak seperti tombol monitor KVM bawaan pada umumnya, KVM pintar memungkinkan Anda beralih antarsumber dengan mengklik tombol di keyboard. Apabila semua perangkat sudah terhubung, pengguna dapat dengan mudah beralih antarsumber dengan mengklik tombol "Ctrl" tiga kali.
Webcam Philips yang inovatif dan aman akan menyembul saat akan digunakan dan masuk kembali ke dalam monitor saat tidak digunakan. Webcam ini juga dilengkapi sensor canggih untuk pengenalan wajah menggunakan Windows Hello. Anda pun bisa dengan mudah login ke perangkat Windows dalam waktu kurang dari 2 detik—3 kali lebih cepat dibandingkan menggunakan kata sandi.
Layar Philips memenuhi standar TUV Rheinland Eyesafe® yang melindungi mata Anda secara maksimal dari paparan cahaya biru dalam waktu lama. Filter cahaya biru yang selalu aktif tidak hanya membantu mengurangi kelelahan mata saat menatap layar, tetapi juga memastikan akurasi warna.
Layar 32:9 SuperWide 49", dengan resolusi 5120 x 1440, dirancang untuk menggantikan pemakaian multilayar untuk tampilan lebar yang sama seperti memiliki dua layar 27" 16:9 Quad HD. Monitor SuperWide menawarkan area layar monitor ganda tanpa pengaturan yang rumit.
Monitor desktop menawarkan pengalaman pengguna pribadi, yang sangat pas dengan desain lengkung. Layar lengkung menghadirkan efek menghanyutkan yang mulus, difokuskan pada Anda di tengah meja Anda.
Konferensi video jadi makin nyaman berkat fitur ini. Dengan menyesuaikan webcam ke belakang hingga 30 derajat, pengguna kini dapat melakukan panggilan dan rapat dalam posisi yang paling nyaman.
Fitur ini memungkinkan privasi dan kolaborasi yang optimal saat bekerja di lingkungan kantor yang sibuk. Untuk memberi tahu orang lain bahwa dirinya sedang sibuk, pengguna hanya perlu menekan tombol pintas Lampu Indikator Sibuk yang terdapat di menu kiri bawah pada bezel monitor. Kemudian, lampu yang terdapat pada webcam akan menyala merah. Selain itu, fitur Lampu Indikator Sibuk juga dapat disinkronkan dengan status Microsoft Teams pengguna.
Penyimpanan earphone jadi makin mudah berkat fitur ini. Tarik kait yang terletak di samping monitor ke bawah dengan hati-hati: Area kerja dan kabel kini tertata rapi.
Gambar/Tampilan
Konektivitas
Power Delivery
Mudah
Dudukan
Daya
Dimensi
Berat
Kondisi pengoperasian
Keramahan lingkungan
Kepatuhan dan standar
Kabinet