AWH1121H/70
Kenyamanan yang tahan lama
Dengan teknologi las tunggal, risiko tangki air bocor jauh berkurang untuk masa pakai pemanas yang lama. Tersedia pra-filter opsional yang mengurangi sedimen untuk air yang lebih bersih, serta mencegah terbentuknya kerak untuk melindungi tangki.
See all benefitsSayangnya produk ini sudah tidak tersedia lagi
Jika Anda berhak mendapatkan keringanan PPN untuk peralatan medis, maka Anda bisa mengklaimnya untuk produk ini. Jumlah PPN akan dikurangi dari harga yang tercantum di bawah ini. Lihat detail selengkapnya nya dalam keranjang belanja Anda.
Pra-filter secara efektif mengurangi karat, sedimen, dan partikel sehingga Anda menikmati air yang lebih bersih untuk mandi. Pra-filter dapat dibongkar untuk dibilas secara teratur guna memperpanjang masa pakai dan memaksimalkan nilai gunanya*.
Pra-filter dilengkapi media anti-kerak yang secara efektif mencegah pembentukan kerak, memberikan perlindungan tambahan pada tangki air***.
Dengan tombol mekanik, suhu dapat disetel dengan mudah hingga 75 derajat Celsius.
Pemanas ini juga hadir dengan pemutus sirkuit kebocoran-tanah (ELCB), yang dapat mendeteksi tegangan kecil yang menyimpang pada lapisan logam pada pemanas air, dan memutus sirkuit apabila terdeteksi tegangan berbahaya.
Pemanas ini hadir dengan ketahanan korosi yang sangat baik berkat lapisan enamel blue diamond yang bukan hanya melapisi tangki air, tetapi juga dari saluran masuk dan keluar air.
Elemen pemanas Incoloy 840 menawarkan ketahanan yang kuat untuk oksidasi dan karbonisasi di lingkungan bersuhu tinggi, memperpanjang masa pakai pemanas.
Tahan cipratan air IPX4 sehingga tidak perlu cemas saat membersihkan rutin.
Dengan saluran yang didesain khusus, aliran air dingin yang keluar disebarkan di bagian bawah, sementara itu air panas terdorong ke ruang bagian atas yang ada di dalam tangki. Hal ini menghindarkan kontak langsung antara air panas dan dingin, sehingga menghasilkan lebih banyak air panas tersedia.
Resistor magnesium anoda menyediakan perlindungan total untuk tangki air, meskipun saat kualitas air masuk tidak ideal**.
Terdapat lebih dari satu titik pengelasan di tangki air pemanas air konvensional, hal ini menyebabkan risiko bocor. Pemanas air Philips menggunakan teknologi las tunggal yang mengurangi risiko bocor untuk ketahanan yang lebih lama.
Spesifikasi filter
Spesifikasi umum