Hasil masakan menggunakan Airfryer Philips saya tidak garing atau tidak sesuai harapan
Diterbitkan di 23 Februari 2024
Jika makanan atau camilan yang dimasak menggunakan Airfryer Philips Anda kurang garing, ikuti langkah-langkah di bawah.
Hindari memasak camilan atau makanan dalam jumlah terlalu banyak dalam satu waktu. Porsi yang lebih sedikit akan matang lebih merata.
Cara terbaik untuk melakukannya adalah dengan menaruh camilan di bagian bawah keranjang Airfryer Philips dan tidak menumpuknya.
Gunakan kentang segar dengan jenis yang sesuai untuk membuat kentang goreng. Jika Anda perlu menyimpan kentang, jangan simpan di tempat yang dingin (mis. di dalam lemari es).
Jika Anda hendak membuat kentang goreng rumahan menggunakan airfryer, ikuti langkah-langkah berikut:
Kupas kentang, lalu potong memanjang.
Rendam potongan kentang dalam mangkuk berisi air setidaknya selama 30 menit, angkat, lalu keringkan dengan tisu dapur.
Tuangkan setengah sendok makan minyak zaitun ke dalam mangkuk, masukkan potongan kentang ke dalam mangkuk, lalu goyangkan hingga semua potongan kentang terlapisi minyak.
Keluarkan kentang dari mangkuk menggunakan tangan atau alat dapur agar kentang tidak mengandung terlalu banyak minyak. Masukkan potongan kentang ke dalam keranjang.
Goreng potongan kentang pada suhu 180 °C (350 °F) dan goyang-goyangkan keranjang selama proses penggorengan. Goyangkan 2–3 kali selama proses penggorengan untuk hasil yang lebih merata.
Tonton juga video kami di bawah:
Play Pause
Untuk hasil yang optimal dengan Airfryer Philips, gunakan produk yang siap dimasak menggunakan oven. Camilan yang siap dimasak menggunakan oven akan berwarna cokelat keemasan dan garing saat dimasak menggunakan airfryer.
Pilih suhu yang tepat: Sebagian besar camilan harus dimasak pada suhu 200 °C (400 °F), kecuali pastri. Pastri harus dimasak pada suhu 180 °C (350 °F).
Sebagian besar camilan memerlukan waktu memasak yang sama seperti saat menggunakan oven agar dapat matang sempurna. Waktu memasak untuk deep fat frying lebih singkat dan tidak akan memberikan hasil yang matang sempurna. Lihat tabel makanan dalam panduan pengguna airfryer Anda atau aplikasi HomeID guna mengetahui waktu memasak yang disarankan untuk bahan tertentu. Tambahkan waktu beberapa menit jika makanan kurang garing (tetapi jangan sampai makanan tersebut gosong). Perlu diperhatikan: · Goyang-goyangkan keranjang Airfryer Philips Anda selama proses memasak apabila bahan-bahan makanan saling menempel. · Untuk hasil yang lebih merata, goyang-goyangkan keranjang 2–3 kali jika Anda memasak makanan dalam jumlah banyak. · Pastikan makanan Anda tercampur merata saat digoyang-goyangkan (makanan yang berada di bawah naik ke atas dan sebaliknya) demi hasil masakan yang matang sempurna. Tonton juga video kami di bawah:
Play Pause
Saat memasak hidangan kentang rumahan, camilan yang dilapisi tepung roti, atau daging, oleskan sedikit minyak agar permukaan luarnya garing. Selain itu, gunakan jenis camilan rendah lemak jika memungkinkan. Camilan tinggi lemak akan lebih sulit menghasilkan tekstur yang garing.
Untuk mengetahui cara menggunakan minyak dengan benar di airfryer Anda, ikuti tip berikut:
Keringkan bagian luar makanan sebelum menambahkan minyak.
Jangan menggunakan terlalu banyak minyak karena akan menjadikan makanan kurang garing dan lebih berminyak.
Daging atau protein unggas dapat diolesi sedikit minyak atau direndam agar garing sempurna.
Saat memasak kentang goreng atau makanan yang ditumpuk lainnya, sebaiknya gunakan keranjang yang lebih besar (sisi kanan). Karena keranjang ini lebih luas, bahan makanan dapat tersebar lebih merata. Distribusi panas dan aliran udaranya pun lebih seimbang untuk hasil masakan yang lebih baik. Apakah solusi di atas membantu? Jika tidak, hubungi kami untuk mendapatkan bantuan lebih lanjut.